Audiensi Walikota Probolinggo Terkait Hibah BMN

6/7/2022 8:52:53 PM

Selasa (7/06) Kepala Biro Manajemen BMN dan Pengadaan mendapat kunjungan kerja dari Walikota Probolinggo beserta jajarannya bertempat di ruang kerja Kepala Biro Manajemen Barang Milik Negara dan Pengadaan dalam rangka audiensi terkait optimalisasi pengelolaan BMN dalam bentuk hibah. Pada kegiatan ini juga Sekretaris Jenderal ikut menghadiri kunjungan dari Walikota Purbolingo.

Kunjungan yang dilakukan oleh Walikota Purbolinggo adalah untuk membahas terkait Barang Milik Negara (BMN) atas Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang berada pada Pemerintah Probolinggo yang tidak digunakan secara optimal dan cenderung terbengkalai, sehingga Pemerintah Kota Probolinggo mengajukan permohonan hibah BMN tersebut kepada Pemerintah Kota Probolinggo untuk digunakan sebagai pengembangan infrastruktur serta dapat dimanfaatkan secara optimal.

Langkah tersebut dilakukan Pemerintah Kota Probolinggo mengingat bahwa Barang Milik Daerah (BMD) merupakan salah satu unsur penting dalam rangka penyelenggaraan pemerintah dan pelayanan kepada masyarakat. BMD merupakan salah satu asset yang paling vital yang dimiliki daerah guna menunjang operasional jalannya pemerintahan daerah.

Menimbang pentingnya nilai kebermanfaatan apabila BMN Kemenkeu tersebut dihibahkan kepada Pemerintah Kota Probolinggo, Edy Gunawan selaku Kepala Biro Manajemen BMN dan Pengadaan akan melakukan peninjauan terlebih dahulu untuk menyetujui permohonan Pemerintah Kota Probolinggo.


Eselon I Kementerian Keuangan